Referensi pihak ketiga


Nabi adalah manusia pilihan tuhan di bumi ini, membawa petunjuk dari langit, membimbing manusia ke jalan kebenaran, tentu mereka bukan orang sembarangan, mereka digembleng dan diajarkan Tuhan ilmu dan hikmah agar manusia mau mengikuti mereka, seringkali mereka juga membawa bukti bukti kenabian, berupa mukjizat dan keajaiban keajaiban dari Tuhan.

Diantara sisa sisa peninggalan mereka bahkan bisa kita saksikan sampai hari ini, diantaranya sempat menggemparkan dunia arkeolog dengan megahnya temuan tersebut.

1. Injil Barnabas

Referensi pihak ketiga

Pada 2013 yang lalu, dunia digemparkan dengan ditemukannya kitab suci injil Barnabas, yang sekian lama disimpan rahasia di Turki.Usia Injil barnabas ini menurut para ahli sekitar 1500 tahun, yang masih menggunakan bahasa aramik, bahasa kuno yang diyakini dituturkan bangsa Israel pada masa nabi Isa a.s, atau jesus dalam keyakinan nasrani.

Sedangkan istilah Barnabas sendiri merujuk pada nama salah seorang murid pertama Yesus. Bahkan vatikan sendiri penasaran dengan injil tersebut, sekarang Injil barnabas sedang diteliti pihak gereja di Turki.

2. Tabut Nabi Musa

Referensi pihak ketiga

Penemuan ini berawal ketika Ron Wyatt yang seorang arkeolog, menemukan tabut tersebut di Goa Yeremia Israel, pada tahun 1982.

Menurut Ron banyak kejadian supranatural sempat mereka alami, dalam proses menemukan tabut tersebut, bahkan dia dan timnya mengaku tidak berani membuka tabut tersebut.<

3. Fosil Bahtera Nabi Nuh

Referensi pihak ketiga

Sekelompok ilmuwan China yang termasuk kedalam Noah’s Ark Ministries International, pada April 2010 mempublikasikan temuan mereka, tentang sisa-sisa bahtera Nabi Nuh yang ditemukan di ketinggian 4.000 m di Gunung Arafat di bagian timur wilayah Turki.

Hasil penelitian kemudian, menyatakan specimen yang mereka ambil berumur sekitar 4.800 tahun, dalam hal ini, sangat akurat demgan gambaran sejarah tentang periode nabi Nuh.

Sejumlah peneliti yang beranggotakan 15 orang ini sempat menunjukkan sejumlah fosil bahtera yang diperkirakan adalah serpihan dari sisa sisa bahtera Nabi Nuh, diantaranya benda benda seperti tambang, paku, dan pecahan kayu.

4. Kereta Kuda Firaun Di dasat Laut Merah

Referensi pihak ketiga

Seperti dikisahkan dalam kitab suci agama agama Ibrahim, bahwa Firaun tenggelam dilaut merah dalam upayanya menangkap budak budak bangsa Israel.

Pada 1998 yang lalu, seorang arkeolog bernama Ron Wyatt telah mengklaim menemukan beberapa sisa sisa kereta kuno berupa roda kereta di dasar Laut Merah yang diperkirakan adalah milik tentara Firaun, dilokasi yang sama timnya Wyatt juga menemukan sisa sisa tulang manusia dan kuda.

Temuan lainnya yang berhasil diungkap Wyatt adalah poros roda dari sebuah kereta kuda, yang sudah diselimuti karang, selain itu juga terdapat roda dengan empat buah jeruji terbuat dari bahan emas.

5. Istana Nabi Daud


Referensi pihak ketiga

Sekelompok Arkeolog dari Hebrew University, Israel baru baru ini mengklaim telah menemukan dua struktur besar yang diduga ditinggali raja bangsa Israel, yaitu istana Nabi Daud, seperti dikisahkan dalam berbagai kitab suci agama samawi.

Mereka menggali sebuah situs yang diduga adalah Benteng Kota Yudea di Shaarayim, lokasi di mana Nabi Daud, mengalahkan raksasa Goliat, dengan kerikil kecil yang dilontarkan dari ketapel nabi Daud, kisah ini begitu legendaris diceritakan di kitab suci.

6. Situs peninggalan Nabi Ibrahim

Referensi pihak ketiga

Sejumlah Arkeolog asal Inggris meneliti lokasi temuan dan mengungkap sebuah situs yang diduga peninggalan Nabi Ibrahim.

Situs ini diklaim berumur 4.000 tahun dan diperkirakan adalah pusat pemerintahan bangsanya Nabi Ibrahim, sebelum akhirnya meninggalkan negeri Kan’an.

Ilmuwan berharap dengan penemuan ini akan ada tambahan informasi tentang keberadaan negara pertama di dunia.